Cara Menghapus Ratusan Inbox di eMail Yahoo dengan Mudah dan Cepat
Table of Contents
Email gratis yang sering saya gunakan adalah Gmail dan Yahoo mail. Gmail saya gunakan khusus untuk keperluan yang sifatnya pribadi. Sedangkan email Yahoo saya gunakan untuk keperluan yang sifatnya umum, seperti mendaftar di group atau komunitas, mendownload aplikasi yang memerlukan email dan lain sebagainya.
Namun kadang kala tanpa sengaja kita berlangganan news later ketika mendaftar di suatu website atau aplikasi. Akibatnya, semakin hari inbox kita menjadi penuh oleh email-email yang sebenarnya tidak kita perlukan. Selama kita masih berlangganan maka sampai kapanpun mereka akan terus mengirim email ke inbox kita. Untuk itu kita harus menghentikannya.
Tindakan pertama yang harus kita lakukan adalah menghentikan pengiriman email-email itu ke inbox kita dengan cara melakukan unsubscribe. Biasanya link untuk unsubscribe itu letaknya ada di bagian bawah email news later. Kita harus melakukan pengelompokan email berdasarkan pengirimnya. Kemudian unsubscribe berdasarkan kelompok yang telah kita buat itu.
Setelah unsubscribe selesai kita lakukan. Tindakan selanjutnya adalah menghapus semua email sampah tersebut.
Sayangnya Cara Menghapus Ratusan Inbox di Gmail dengan Mudah dan Cepat yang saya posting sebelumnya tidak bisa diterapkan pada email Yahoo. Itu artinya kita harus menggunakan cara yang lain. Untuk bisa menghapus inbox di email Yahoo ikuti langkah-langkah berikut ini.
Cara Menghapus Ratusan Inbox di eMail Yahoo
- Login ke Yahoo mail
- Klik Inbox
- Setalah Inbox terbuka, tempatkan kursor pada salah satu email lalu klik icon kaca pembesar (pencarian). Dalam mcontoh ini, kita akan menghapus terlebih dahulu kelompok email yang dikirim oleh Yahoo.
- Setelah satu kelompok email terpilih, lalu beri tanda ceklist pada select all
- Berikutnya klik icon tempat sampah (delete). Setelah muncul pertanyaan Delete All Messages lalu tekan OK.
- Tunggu sampai proses selesai. Lamanya proses penghapusan tergantung dari banyaknya jumlah email yang di hapus
- Ulangi langkah-langkah di atas untuk kelompok email yang lain
Untuk penghapusan inbox Gmail secara masal silakan baca